Jakarta Amateur Radio Fair 2016

Dalam rangka merayakan Hari Ulang Tahun KOTA JAKARTA ke 489, dan HUT ORARI yang ke 48 serta HUT Republik Indonesia ke 71, ORARI Daerah DKI Jakarta akan menyelenggarakan kegiatan amatir radio yang diberi nama JAKARTA AMATEUR RADIO FAIR 2016 atau JARF 2016 pada tanggal 6 – 7 Agustus 2016 di Ancol Beach City Taman Impian Jaya Ancol Jakarta.

Rangkaian Kegiatan JARF 2016 akan diawali oleh Kegiatan Special Call YE489J dalam rangka merayakan HUT Kota Jakarta ke 489 pada tanggal 22 Juni 2016 dan selanjutnya akan dilanjutkan dengan kegiatan amateur radio games selama 2 hari berturut-turut yaitu pada hari Sabtu dan Minggu tanggal 6 hingga 7 Agustus 2016 dan akan dimeriahkan dengan hiburan band dan lainnya sehingga dapat meriah dan diharapkan dapat menarik minat masyarakat umum.

JARF 2016 akan diisi dengan beberapa perlombaan amatir radio (amateur radio games) seperti :

  1. Mobile ARDF
  2. Walking ARDF
  3. Morse Code
  4. Slalom Test
  5. Setup Emergency
  6. Eyeball QSO
  7. Otomotive Fun ARDF
  8. Logging Contest

Selain itu pada JARF 2016 juga akan menggelar Bazaar dan Bursa, Sarasehan serta Pameran yang diperuntukkan bagi anggota amatir radio serta untuk partisipan lainnya yang memperkenalkan hasil karya dibidang teknik radio kepada masyarakat sekitar .

PETUNJUK PELAKSANAAN LOMBA – JARF 2016