YBDXC First Gathering

YBØNDT Karsono Suyanto 

Dear all Indonesia DX er…
Masih teringat lima  tahun yang lalu, saya dan para DX er bertemu dan menginap di Hotel Bali Wirasana Sanur. Saat itu saya  datang untuk melihat Munas VIII dan Bali Ham Festival 2006. 
Sesuai dengan perkembangan teknologi informasi, saya dan kawan-kawan  DXer bergabung pada group Blackberry Messenger dan  YB4IR  Om Imam  sebagai admin nya. Kegiatan kami di sana adalah ,membicarakan masalah DX ing, Contest, Propagasi, software software penunjang kegiatan DX-ing maupun Contest. Di group juga saling bertukar informasi jika salah satu dari kami sedang mendengar ada station luar negri sedang di piled up apalagi station DX pedition atau station dari Negara langka yang sangat susah di temui.
Nah ini yang penting … dari kegiatan-kegiatan itu tercetuslah ide dari kami untuk membuat DX Club … Saat itu om  YB2TJV OM  Dani spontan  merespon dengan membuat logo dengan nama Yellow Banana DX Club.


Inilah logo cikal bakal YBDXC. Saya baru menyadari bahwa kawan-kawan serius membuat DX Club saat saya sudah melihat logo seperti di atas. Semua mendiskusikan lagi nama dari club DX nantinya. Ada usul bagaimana di pakai Indonesia DX Club, tetapi Indonesia DX Club sudah lebih lahir terlebih dahulu. Diskusi terus berlanjut via bbm akhirnya tercetus oleh saya nama YB Land DX Club. Om Imam menambahkan motto nya: DX-ing is our life. Dan kawan-kawan semua setuju.
Sampai disini nama YB-LAND DX Club dengan motto: DX-ing is Our Life, sudah di sepakati bersama,  YB2TJV Om Dani kemudian membuat design logonya. Pembuatan logo pun di diskusikan bersama-sama. Sampai akhirnya tercipta bentuk logo yang sangat representative seperti ini:



Keputusan untuk menggunakan logo ini di ambil oleh hampir semua kawan-kawan DX er melalui voting. Saat itu ada wacana untuk tidak menggunakan logo ORARI karena DX Club ini lahir murni dari keinginan murni para Indonesia DX er dan bersifat independent. Tetapi ada juga kawan-kawan yang menghendaki agar logo ORARI tetap ada, dengan alasan walau Independent tetapi kita mendapatkan license karena organisasi kita. Voting terakhir di tutup tgl 13 September 2011 jam 13:00 UTC. Saat itu kawan-kawan yang menghendaki logo ORARI tetap ada ternyata menang dalam voting tersebut. Kawan-kawan yang kalah voting sangat legowo menerima keputusan ini. Awal yang baik.
Dengan demikian YB-Land DX Club lahir pada tanggal 13 September 2011 jam 13:00 UTC .

Saat itu YB Land DX Club masih belum membentuk kepengurusan. Karena kawan-kawan sepakat akan membicarakan itu pada saat event Munas ORARI IX dan Ham Fest yang akan di gelar tgl 21-23 Oktober 2011 di Jakarta.
   
Untuk memeriahkan Jakarta Hamfest, saya dan kawan-kawan  menyewa stand untuk tempat kami berkumpul, sebelumnya kami telah membuat kaos Polo dan topi  dgn logo YBDXC , dan kami akan dengan sangat bangga mengenakan nya..

Suasana Persiapan di stand YBDXC
 YB2LSR OM Seno,YB2TJV OM Dani, YBØSAT OM Alex, YB4IR OM Imam, YB8EL OM Amran 

Malamnya kami makan malam bersama di Rumah Makan Padang Sederhana di Jalan Raden Saleh, setelah kenyang, kami kembali ke Hotel Atlantic di Salemba Raya untuk membicarakan kepengurusan 

Kawan-kawan masih sabar menunggu rapat untuk di mulai, karena masih menunggu Om Imam dan Om Yana YB1AR yang masih belum hadir
Hasil Rapat YBDXC, Sabtu tgl 22 Oktober 2011  menghasilkan keputusan – keputusan sebagai berikut:
Susunan kepengurusan YBDXC adalah sebagai berikut:
  1. President YBDXC : YB4IR OM Imam Raharjo .
  2. Secretary YBDXC : YB1AR OM Yana Koryana .
  3. Treasury YBDXC : YB2TJV OM Halim Dani .
  4. Web Master YBDXC: YF1AR OM Budi Santoso .
  5. DX pedition Coordinator:YBØSAT OM Alex Santhika  .
  6. Contest Coordinator: YB2DX OM Hans Budhiono .
Visi dan Misi YBDXC adalah: membimbing amatir radio Indonesia untuk menjadi DXer yang handal  (to be DX er) ….

 Keputusan lain yang di hasilkan adalah:
  1. Semua anggota ORARI boleh menjadi member YBDXC asalkan memenuhi persyaratan.
  2. YBDXC berhak membatalkan keanggotaan jika ketahuan melanggar operating procedure saat Dx ing dan melanggar band plan.
  3. YBDXC akan melakukan verifikasi persyaratan new member misalnya melakukan searching pada DX Cluster, memeriksa keaslian QSL Card dan Piagam Contest yang di dapat, maupun award yang di miliki oleh new member.
  4. Kaos dan topi YBDXC nantinya hanya akan di buat untuk anggota ORARI  yang benar-benar telah menjadi member YBDXC, tentunya yang memenuhi persyaratan, sehingga ada kebanggan bagi member pada saat mengenakan kaos dan topi YBDXC.
  5. Wacana YBDXC akan memberikan penghargaan kepada member yang berhasil meraih prestasi, baik itu di bidang contest, maupun mendapatkan award bergengsi. Misalnya ada member yang menjadi juara country salah satu contest bergengsi, maka YBDXC akan memberikan tanda penghargaan atas prestasi yg telah di capai. Begitu pula jika ada yang berhasil melakukan claim award bergengsi spt contohnya DXCC, WAS, WAZ, maka YBDXC juga akan memberikan penghargaan kepada member yg bisa mencapai itu.
  6. YBDXC akan mencoba go Internastional. Ada wacana dari saya untuk memberikan donasi plakat pada event CQ World Wide Contest SSB. Plakat itu akan saya donasikan atas nama donasi YB Land DX Club utk Kategory bergengsi pula yaitu kategori Multi Multi Oceania. Sehingga YB Land DX Club akan tertulis di majalah CQ sebagai salah satu donatur plakat.
  7. YBDXC tidak akan menarik iuran dari anggota, kecuali ada anggota yang secara sukarela mau memberikan donasi secara sukarela tanpa mengikat. Penggalangan dana nantinya di lakukan jika ada kegiatan yang akan di ikuti oleh YBDXC misalnya DX Pedition maupun Contest.
Itulah keputusan-keputusan yang di ambil malam itu. Rapat di tutup jam 23:00 WIB.Minggu 23 
Oktober 2011 jam 09:00 pagi  saya sudah mampir lagi ke hotel. Wah kawan-kawan sudah ada di ruang makan baru saja breakfast. Saya lapar nih belum sarapan… akhirnya kawan-kawan saya ajak lagi makan Soto Betawi Haji Yus di Jalan Cut Nyak Dien …
 Di Soto Haji Yus
YB4IR dan YBØIR … dua dua nya sama sama Dxer handal Indonesia. Sama-sama contester handal. Semoga om om ini menjadi teladan para junior-juniornya yah om..

YB5QZ OM Anton , YBØCOU OM Yongki  and  YBØDPO OM Duddy  also present.

Jam 16:00 WIB saya meninggalkan lokasi hamfest, saya mengantar om Made YB9AY yang harus mengirimkan barang belanjaannya ke Bali via TIKI. Sehingga saya tidak bisa mengikuti hamfest sampai selesai.
Untuk kawan-kawanku semua…percayalah tiada yang bisa membuat saya bahagia selain kehadiran kawan-kawan di tanah kelahiran saya Jakarta. Tiada kata-kata yang bisa saya ucapkan selain ucapan Terima Kasih…Mohon maaf apabila ada yang kurang berkenan yah.
Sampai ketemu di event hamfest yang akan datang… Semoga YBDXC makin besar….dan semakin banyak anggotanya….

Regards:

YBØNDT Karsono Suyanto 




2 comments

  1. Maju terus DXing Indonesia
    kayaknya perlu prioritas untuk DX Pedition
    mengingat masih banyak pulau yang belum terjamah
    Nice work !
    73 de yc2lev

  2. salam jumpa dari soto jakarta pak H Yus,stelah beberapa bulan yang lalu soto kami di bongkar untu tidak boleh berjualan di sekitar lahan KAI ,dan soto kami buka cabang lagi di JL.Sam Ratulang Menteng Gak jauh dari empunya yang dulu dan bisa menghubungi bpk Baedowi anak dari bpk H Yus 0878 7835 3297.Terimkasih